Dia mengatakan bahwa pertandingan ini sebagai salah satu cara agar Timnas Indonesia bisa bertahan di Piala Asia nanti yang diselenggarakan pada 12 Januari hingga 10 Februari 2024.
Libya sendiri dipilih karena tim tersebut bersedia untuk diajak bertanding. Di satu sisi, secara rangking Libya berada di atas Indonesia.
Ranking FIFA Libya berada di posisi 126, sedangkan ranking Indonesia saat ini berada di posisi 147.
"Tahun baru ini susah mencari lawan tanding, tapi Libya sebagai tim dari Afrika mau datang untuk melawan kita," ujar Shin.
Selain bertanding dengan Libya sebanyak dua kali, nantinya skuat merah putih akan berlaga melawan Iran.
Jadwal Indonesia vs Iran dilangsungkan empat hari setelah pertandingan terakhir lawan Libya, tepatnya pada 9 Januari 2024.
Beberapa hari setelahnya, Indonesia akan berlaga melawan Iran pada pertandingan perdana babak penyisihan grup.
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: ayobogor.com
Artikel Terkait
Kisah Cinta Ricky Subagja & Cica Andjani: Rahasia Harmonis Meski Selisih Usia 26 Tahun
Timnas Indonesia U-17 Kalah 1-3 dari Zambia: Kronologi Gol dan Reaksi Nova Arianto
Cara Nonton Selangor FC vs Persib Bandung di Vision+: Live Streaming AFC Champions League Two
Rawinda Prajongjai Kini: Dari Atlet Cantik Sukses ke Pelatih Berprestasi