Gibran Mendorong Hilirisasi Digital: Anak Muda Perlu Menguasai Berbagai Bidang Teknologi

- Sabtu, 27 Januari 2024 | 16:40 WIB
Gibran Mendorong Hilirisasi Digital: Anak Muda Perlu Menguasai Berbagai Bidang Teknologi

paradapos.com, SENAYAN - Calon Wakil Presiden nomor urut dua, Gibran Rakabuming Raka, menekankan pentingnya kehadiran tenaga kerja muda yang terampil dalam berbagai bidang teknologi untuk mendukung proses hilirisasi digital.

"Hilirisasi digital membutuhkan anak muda yang ahli dalam bidang _data science, AI research, video game design, UX design, robotic engineering, machine learning, fintech, cyber security_, dan lainnya," ujar Gibran dalam acara 'Suara Muda untuk Prabowo-Gibran, Menjemput Indonesia Maju' di Jakarta Convention Center (JCC), pada Sabtu (27/1).

Menurut Gibran, melalui hilirisasi digital, sekitar 19 juta lapangan kerja akan terbuka untuk berbagai kalangan, termasuk generasi Z dan kaum disabilitas, dalam waktu lima tahun mendatang.

Baca Juga: Prabowo Doakan Timnas Indonesia Buat Kejutan Lawan Australia

"Langkah ini tidak hanya akan menciptakan lapangan kerja bagi sekitar 19 juta orang dalam lima tahun ke depan, tetapi juga memberikan peluang besar bagi generasi milenial, generasi Z, perempuan, dan teman-teman disabilitas," ujarnya.

Gibran menyarankan agar potensi 'bonus demografi' Indonesia yang akan terjadi pada tahun 2030 dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya.

Halaman:

Komentar