Jakarta, paradapos.com - Anda warga Bogor yang mau cari alternatif tempat merayakan tahun baru 2024 bersama teman dan keluarga mungkin bisa mengunjungi Carnival Night Party 2024.
Klub Bogor Raya menyelenggarakan acara malam tahun baru bertajuk Carnival Night Party 2024 yang akan diisi oleh banyak acara seru.
Dikutip dari akun instagram Klub Bogor Raya @Klubbogorraya Senin 25 Desember 2023, beberapa acara yang akan anda nikmati selama di Carnival Night Party 2024 diantaranya makan malam all you can eat barbeque and grill, ada games, swimming pool activities, live music, door prize menarik dan tentunya fire works.
Bagi yang suka berkemah, Carnival Night Party 2024 juga menghadirkan fasilitas camping area yang sudah termasuk peralatan camping, snack, coffee, tea dan sarapan untuk satu kali.
Carnival Night Party 2024 berlangsung pada 31 Desember 2023 mulai pukul 19.30 WIB di Klub Bogor Raya, Bogor Timur, Bogor.
Artikel Terkait
Rahadi Algamar, Mahasiswa MNC University, Raih Juara 3 Pop Royalty Singing Competition 2025
Viral Bukti Selingkuh Hamish Daud & Chef Sabrina: Pinterest Hingga Video Raisa Jadi Sorotan
Reza Gladys Gugat Balik Nikita Mirzani, Tuntut Pengembalian Rp4 Miliar
The Grumpy Chef: Arti Julukan, Profil Sabrina Alatas & Fakta Isu Terbaru