PARADAPOS.COM -Kehidupan Pegi Setiawan bersama keluarga dan teman-temannya menjadi poin yang digali penyidik Polda Jawa Barat saat memeriksa adik kandung Pegi, Lusiana.
Adik tersangka pembunuhan Vina Cirebon ini dicecar sebanyak 28 pertanyaan oleh penyidik Polda Jabar di Polres Cirebon, Selasa (28/5).
"Pertanyaannya seputar keluarga, hubungannya apa, dan juga ditunjukkan foto-foto kakaknya serta pelaku yang sudah ditangkap," kata Kuasa hukum Lusiana, Yudi Alamsyah saat mendampingi kliennya di Polres Cirebon.
Saat ditunjukkan foto para tersangka pembunuhan Vina, Lusiana mengaku hanya mengenal muka kakaknya dan tidak mengenal tersangka lain. Lusiana juga tidak mengetahui sang kaka tergabung dalam kelompok tertentu.
Hal lain yang dipertanyakan yakni seputar teman-teman Pegi di Bandung yang selama ini menjadi tempat perantauan. Pertanyaan seputar Bandung dipertanyakan untuk memastikan keberadaan tersangka saat pembunuhan Vina dan pacarnya, Eki.
Artikel Terkait
Viral Video Gus Elham Cium Anak: PBNU Kecam Keras & Respons Publik
Proses Penobatan Pakubuwono XIV Masih Digodok, Keluarga Keraton Solo Cari Mufakat
Bayi 4 Tahun Diculik & Dijual Online: Kronologi Lengkap & 4 Tersangka Sindikat Jual Beli Anak
Underinvoicing Rp117 Ribu Jadi Rp50 Juta: Menteri Keuangan Bongkar Modus Baru Rugikan Negara