Hal itu dilakukan Gibran usai mengunjungi kediaman Khofifah Indar Parawansa di Jemursari, Surabaya. Selain buku, dia juga membagikan susu dan gantungan kunci.
Sekolah yang disasar Gibran ialah SDN Margorejo VI, lokasinya hanya berjarak sekitar 15 meter dari rumah Khofifah.
Saat masuk sekolah, Gibran membawa susu, buku dan gantungan kunci yang dikeluarkan dari mobilnya. Anak-anak kemudian antusias dengan kehadirannya.
"Pak Gibran, Pak Gibran, Pak Gibran," teriak para siswa.
Para siswa itu langsung bergegas menuju halaman sekolah dan berebut pemberian susu, buku Jan Ethes yang tak lain adalah cucu Presiden Joko Widodo (Jokowi), serta gantungan kunci.
Anak-anak SD itu saling berhimpitan berteriak-teriak sambil menjulurkan tangan mereka mendekati Gibran.
Salah satu siswa SDN Margorejo VI, Nabil, mendapat susu dan buku dari Gibran. Ia mengaku senang mendapatkan pemberian itu meski harus berhimpitan dengan teman-temannya.
Artikel Terkait
Fakta Bocah Suku Anak Dalam Mirip Kenzie: Bukan Penculikan, Polisi Tetap Lanjut Pencarian
Mafia Tanah Sulit Diberantas, Nusron Wahid: Sampai Kiamat Kurang 2 Hari Masih Ada
Pabrik Sepatu Nike & Adidas di Banten Terpapar Radioaktif, Kemenperin Pastikan Aman
Perempuan 51 Tahun Tewas Usai Berhubungan Intim di Hotel Lestari Banyuwangi, Ini Kronologi Lengkapnya