Maju DPR RI, Inilah Cara Renville Antonio Lestarikan Bantengan di Malang Raya

- Senin, 18 Desember 2023 | 02:20 WIB
Maju DPR RI, Inilah Cara Renville Antonio Lestarikan Bantengan di Malang Raya

Masih kata Renville, kesenian bantengan ini agar selalu menjadi budaya yang diminati oleh masyarakat. Dia mengajak masyarakat di wilayah Malang Raya terus aktif melestarikan warisan budaya lokal tersebut.

"kita bisa lihat disini masyarakat dateng tanpa kita undang, karena mereka tahu ada bantengan. Efeknya juga banyak dan membahagiakan semua pihak. Kami harus melestarikannya. Dengan cara lebih banyak menampilkan bantengan di seluruh Kecamatan di Kabupaten Malang. Alhamdulillah semua berjalan sangat meriah. Seperti kita lihat bersama, UMKM banyak di sini dan rata-rata laku semua dagangannya," paparnya.

Seperti diketahui, selain menjabat sebagai Ketua Umum (Ketum) Outlander Indonesia, Renville Antonio juga maju menjadi Calon Legislatif (Caleg) DPR RI Partai Demokrat dari Dapil Malang Raya di Pemilu 2024 mendatang.

Wakil Gubernur (Wagub) Jawa Timur (Jatim), Emil Dardak mengapresiasi Ketua Umum Komunitas Overlanding Indonesia, Renville Antonio saat menggelar kesenian bantengan di lapangan Desa Mendalanwangi, Kecamatan Wagir, Kabupaten Malang.

"Ini adalah sebagai contoh, bagaimana Pemerintah Provinsi mendapat dukungan dari elemen masyarakat untuk membantu kita dalam melestarikan budaya. Saya berterimakasih terhadap Komunitas Ovelanding Indonesia, khususnya kepada Pak Renville sebagai Ketua Umum yang sudah mewadahi acara ini bersama dengan sejumlah elemen masyarakat," ujar Emil.

"Ternyata, minat masyarakat sedemikian besar. Tentu menjadikan semangat bagi kita. Bahwa budaya seperti bantengan ini memang harus kita lestarikan. Selain itu, kegiatan ini punya dampak ekonomi kepada masyarakat," imbuhnya.


Sementara itu, Kepala Desa Mendalanwangi, Muhammad Sahroni mengucapkan terimakasih terhadap Komunitas Overlanding Indonesia telah membuat Desanya bergeliat.

Artikel asli: inilahnews.com

Halaman:

Komentar