Menurut Rocky, Menteri Basuki adalah sosok yang paling konsisten sejauh ini. Saat Jokowi mengatakan belum mau pindah ke IKN karena belum ada listrik dan air, Menteri Basuki berjanji jika air dan listrik akan rampung pada Juli 2024.
“Kan dari dulu saya bilang pertengahan Juli air akan masuk. (Sementara) listrik sudah masuk,” kata Basuki, Rabu (10/7/2024) lalu.
Menurut Rocky, gerak Menteri Basuki ini seolah ingin mengingatkan Presiden Jokowi bahwa janjinya harus ditepati.
“Pak Basuki sosok yang paling konsisten. Dia ingin push Jokowi bahwa janji dia untuk pindah ke IKN tak bisa diremehkan,” kat Rocky Gerung.
Mengacu pada alasan ini, Rocky bahkan mengatakan jika Jokowi harusnya sudah pindah ke IKN jam 14.00 WIB siang ini untuk memberi contoh menteri-menterinya.
“Seharusnya Jokowi nanti jam 2 siang [14.00 WIB] sudah membenahi kamar dia untuk pergi ke IKN. Mas Gibran sudah memberi contoh bagimana cara membenahi barang-baranya,” ia menambahkan.
Sebelumnya, Menteri Basuki juga mengatakan jika pasokan air dan listrik sudah siap. Dia menyebutkan Presiden Jokowi diperkirakan bisa mulai berkantor di IKN setelah 22 Juli 2024.
Artikel Terkait
Dukungan Pemerintah Rp 57 Juta/Tahun untuk Keluarga 10 Pahlawan Nasional 2025, Termasuk Gus Dur & Soeharto
Prabowo Beri Julukan Don Si Kancil ke Dasco & Pesan Legacy untuk Kader Gerindra
Roy Suryo Diperkirakan Lanjut ke Pengadilan Terkait Kasus Ijazah Palsu Jokowi
Jusuf Kalla Buka Suara Soeharto Jadi Pahlawan Nasional: Kita Harus Terima Kenyataan