Saat menyapa para tamu undangan, perhatian tersorot ketika Raja Juli menyapa Wakil Menteri Kehutanan, Rohmat Marzuki, yang juga merupakan alumni Fakultas Kehutanan UGM. Dalam sambutannya, Raja Juli menyelipkan sindiran halus, Yang insyaallah ijazahnya asli. Sampai ada orang jahat yang akan menggugat.
Tak lupa, di awal pidato, Raja Juli juga memuji kepemimpinan Jokowi. Menurutnya, Jokowi tidak hanya berhasil merawat hutan Indonesia, tetapi juga insyaallah berhasil merawat Indonesia kita.
Jokowi sendiri merupakan alumni Fakultas Kehutanan UGM angkatan tahun 1980. Dalam kesempatan yang sama, Rektor UGM, Ova Emilia, juga menyebut Jokowi sebagai kebanggaan fakultas tersebut.
Artikel Terkait
Tifatul Sembiring Bela Pandji Pragiwaksono: Jangan Cari-cari Delik Hukum, Pahami Kritik Generasi Muda
Dokter Tifa Kritik SP3 Eggi Sudjana & Damai Lubis: Restorative Justice Jokowi atau Abuse of Power?
Menhan Sjafrie Lantik 12 Tenaga Ahli DPN, Termasuk Sabrang Letto dan Anak Hotman Paris
Kurnia Tri Royani Nangis Dikhianati Eggi Sudjana Soal Kasus Ijazah Jokowi: Kronologi & Reaksi Lengkap