Salah satu proyek yang ia bangun di Minecraft dengan teori arsitektur tersebut adalah sebuah apartemen yang diunggah ke kanal Youtube beliau pada 23 November 2021 silam.
Dalam video tersebut, Alpine merancang sebuah apartemen dengan membuat denah di atas kertas, kemudian memvisualisasikannya lewat program CAD dan membangunnya di Minecraft.
Butuh ketelitian, kesabaran dan waktu luang yang cukup untuk membangun apartemen dengan menggunakan teknik arsitektur di Minecraft.
Dan hasilnya, sebuah bangunan yang terlihat mengagumkan layaknya sebuah konstruksi apartemen di dunia nyata.
Bukan hanya apartemen saja yang beliau buat, Alpine juga membuat sebuah jembatan pedestrian dengan teori arsitektur sehingga menghasilkan karya konstruksi yang cukup indah di game ini.
Bagaimana? Tertarik mempelajari teknik arsitektur untuk membuat bangunanmu di Minecraft menjadi menarik?***
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: suaramerdeka.com
Artikel Terkait