Gubernur Riau Abdul Wahid Sempat Kabur Sebelum Ditangkap KPK di Sebuah Kafe
Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengungkap bahwa Gubernur Riau, Abdul Wahid, berupaya melarikan diri saat operasi tangkap tangan (OTT) berlangsung. Upaya pelarian ini akhirnya gagal setelah tim KPK berhasil mengamankannya.
Jurubicara KPK, Budi Prasetyo, menjelaskan bahwa tim sempat melakukan pencarian dan pengejaran terhadap Abdul Wahid. "Terhadap saudara AW (Abdul Wahid) yang merupakan kepala daerah atau gubernur, tim sempat melakukan pencarian dan pengejaran yang kemudian diamankan di salah satu kafe yang berlokasi di Riau," kata Budi di Gedung Merah Putih KPK, pada Selasa malam, 4 November 2025.
OTT KPK Jerat 10 Orang Termasuk Pejabat Provinsi Riau
Operasi tangkap tangan KPK ini dilaksanakan pada Senin, 3 November 2025. Selain Gubernur Riau Abdul Wahid, KPK juga mengamankan sejumlah pejabat lainnya. Mereka yang diamankan adalah:
Artikel Terkait
Polisi Bongkar Sindikat Curanmor Jambi: 2 Pelaku Ditangkap, 25 Motor Digasak
11 Perwira Tinggi TNI AL Terima Brevet PWO di Surabaya, Ini Maknanya
Kronologi Lengkap Pengeroyokan Musafir di Masjid Agung Sibolga: 5 Pelaku Diamankan
Roy Suryo Bawa Bukti Sertifikat UTS Insearch Sydney, Tantang Gibran: Saya 99,9% Yakin Anda Tidak Punya!