PARADAPOS.COM - Terjadi momen yang cukup cair di ruang persidangan, pasalnya Ketua Mahkamah Konstitusi (MK), Suhartoyo mengingatkan Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU), Hasyim Asy'ari untuk lebih bergairah menghadapi sidang hari ini.
Sebagaimana diketahui, hari ini merupakan sidang lanjutan sengketa Perkara Perselisihan Hasil Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden Tahun 2024 (PHPU Presiden).
"Dari Termohon, ada pertanyaan?" kata Suhartoyo, di Ruang Sidang MK, Jakarta Pusat, Selasa (2/4/2024).
Sontak, Hasyim pun menanggapi pertanyaan Majelis Hakim. Sebelumnya dia berterima kasih kepada Suhartoyo telah mempersilakan Hasyim bersuara.
"Saudara Ahli, sekiranya saudara membaca amar Putusan MK Nomor 90 (tentang batas usia capres-cawapres), sekiranya saudara ada (draft), mungkin bisa dibaca," jawab Hasyim.
Lantas, Suhartoyo pun meminta Hasyim untuk lebih bersemangat lantaran nada suara Hasyim yang lirih. "Semangat sedikit, Pak!" tegas Suhartoyo. "Saya pelan-pelan, menghormati ahli, nanti kalau terlalu ini," timpal Hasyim.
Artikel Terkait
Misteri Kematian Jaksa Agung Baharuddin Lopa: Gagal Berantas Korupsi dalam 1 Bulan?
Gempa Magnitudo 4.9 Guncang Meulaboh Aceh, BMKG: Tidak Berpotensi Tsunami
Raja Keraton Solo PB XIII Wafat: Timeline, Lokasi, dan Kronologi Meninggal di RS Indriati
Gelar Pahlawan Nasional Soeharto Diusulkan, Mensos Gus Ipul Tanggapi Penolakan