Namun demikian, banyak pihak yang masih merasa janggal dengan bantahannya tersebut. Terlebih, penampilan Pegi dianggap berkelas, layaknya anak seorang pejabat.
Padahal, Pegi sendiri menegaskan, bahwa dirinya hanyalah pengemudi ojek. Lantas dari mana sosok pemuda 27 tahun asal Cianjur itu memiliki pakaian bagus?
Usut punya usut, rupanya Pegi Cianjur mengaku kerap mendapatkan hadiah dari kekasihnya yang berprofesi sebagai LC atau pemandu karaoke di Cipanas.
Sang pacar, kata Pegi Cianjur, adalah seorang janda kembang anak satu. Ia berusia 22 tahun.
"(kerjaannya) LC pemandu lagu di Cipanas," katanya dalam tayangan YouTube Kang Dedi Mulyadi Channel dikutip siap.viva.co.id pada Rabu, 3 Juli 2024.
Pegi mengaku, dirinya tak masalah dengan profesi sang kekasih, kendati harus dekat dengan tamu laki-laki.
"Enggak cemburu, ya mau gimana lagi. Kenalnya juga udah gitu, udah profesinya. Cemburu mah ada, tapi mau gimana lagi. Saya ikhlas (punya wanita pemandu lagu)," tuturnya.
Dalam video ini, Pegi Cianjur juga sempat menceritakan awal pertemuannya dengan sang kekasih yang kerap memberikannya hadiah.
Ia mengaku awal jatuh Cinta lantaran sering ketemu di Cipanas.
"Terus minta nomornya dia," tuturnya.
Diberitakan sebelumnya, pada Dedi Mulyadi, Pegi Cianjur mengaku, dirinya sehari-hari berprofesi sebagai tukang ojek, di sekitar kampung tak jauh dari rumahnya.
                        
                                
                                            
                                            
                                            
                                                
                                                
                                                
                                                
                                                
                                                
Artikel Terkait
Puan Maharani Tegur OTT KPK ke Gubernur Riau: Pejabat Diminta Mawas Diri
PWI Luncurkan 4 Penghargaan Jurnalistik, Total Hadiah Rp500 Juta untuk HPN 2026
Aramco Cetak Laba Rp467 Triliun di Kuartal III 2025, Tembus Ekspektasi Pasar
Mbak Tutut dan Hary Tanoesoedibjo Akhiri Konflik 23 Tahun, Begini Kesepakatan Mereka