paradapos.com - PB Mutiara Cardinal kembali melakukan audisi untuk mencari para atlet bulutangkis berprestasi.
Mantan atlet bulutangkis nasional sekaligus penasihat PB Mutiara Cardinal, Tata Budiman mengatakan audisi ini digelar agar generasi bangsa 'berbakat' di bidang bulutangkis tersaring dengan baik.
"Komitmen kita, kita akan terus membuat atlet yang tampil di even internasional atau menjadi profesional, sebanyak mungkin kita akan kontribusikan untuk negara," kata Tata di sela kegiatan Audisi Umum PB Mutiara Cardinal 2024 di GOR bulutangkisnya, di Cibeureum, Kecamatan Andir, Kota Bandung.
Audisi tersebut dilaksanakan pada Selasa, 9 Januari 2024 hingga lima hari ke depan. Tatat menyebut, seleksi ini tidak menargetkan kuantitas, melainkan kualitas.
Baca Juga: Kue yang Suka Cium, Tebak-tebakan Lucu Nggak Bikin Emosi Jawabannya Bukan Kismis, Anda Bisa Tebak?
"Tentu harapan kami, dari sekian banyak yang daftar, mudah-mudahan kita bisa mengerucut ke yang sedikit, di mana kita tidak mentarget harus berapa, tapi kualitasnya seperti apa," ujarnya.
Tata menilai bibit muda terus bermunculan setiap waktu. Karena itu, regenasi di PB Mutiara Cardinal selaku dilakukan seiring waktu.
Artikel Terkait
Persib Bandung Vs Selangor FC: Modal 5 Kemenangan Beruntun untuk ACL Two 2025
Kisah Cinta Ricky Subagja & Cica Andjani: Rahasia Harmonis Meski Selisih Usia 26 Tahun
Timnas Indonesia U-17 Kalah 1-3 dari Zambia: Kronologi Gol dan Reaksi Nova Arianto
Cara Nonton Selangor FC vs Persib Bandung di Vision+: Live Streaming AFC Champions League Two