paradapos.com - Pemilihan pemain oleh Shin Tae-yong mendapatkan sorotan. Shin Tae-yong memanggil 29 pemain untuk mengisi skuad Timnas Indonesia yang akan menjalani pemusatan latihan (TC) di Turki. Nantinya, ada 23 pemain yang dibawa untuk berlaga di Piala Asia 2023 pada Januari 2024.
Stefano Lilipaly, yang sedang tampil sip di Borneo FC, malah tak diberikan kesempatan untuk masuk ke Timnas Indonesia.
Shin Tae-yong malah membawa Pratama Arhan yang jarang main di Tokyo Verdy. Ada pula nama Dendy Sulistyawan yang belum memberikan dampak besar di Bhayangkara FC.
Baca Juga: Firli Bahuri Meminta Maaf
"Pengetahuan umum kita soal pemain dipanggil timnas berdasarkan performa di kompetisi," kata pengamat sepakbola, Tommy Welly, dalam Diskusi Turun Minum yang digagas PSSI Pers, Kamis (21/12/2023).
"Stefano Lilipaly dianggap punya kelemahan dari sektor fisik dan alasan itu juga bikin bingung karena terlalu general. Buat Lilipaly apakah itu fair? Tidak. Dia dihakimi punya kekurangan fisik, tapi apakah dia memang fisiknya lebih lemah dibanding Dimas Drajad dan Dendy Sulistyawan?" pria yang akrab disapa Towel itu melanjutkan.
Shin Tae-yong seharusnya memang menerapkan promosi degradasi di skuad Timnas Indonesia. Pemain yang tidak perform dalam skuad Garuda harus diparkir terlebih dahulu agar bisa introspeksi kesalahannya.
Baca Juga: Mahfud Akan Terangkan Mengapa Berani Targetkan 15 Juta Lapangan Kerja Baru
Artikel Terkait
Sabar/Reza Kalahkan Unggulan Malaysia di Hylo Open 2025: Kunci Kemenangan & Jadwal Semifinal
Timnas Futsal Indonesia vs Australia Malam Ini: Live Streaming, Jadwal, dan Prediksi
Timnas Indonesia U-17 Tiba di Qatar, Siap Hadapi Piala Dunia U-17 2025
Sabar/Reza Lolos ke BWF World Tour Finals 2025: Sejarah, Prestasi, dan Jadwal Semifinal Hylo Open