JURNAL FLORES | TEKNO & SAINS - HP lipat terbaru dari Samsung, Galaxy Z Fold5, telah tiba dengan inovasi yang lebih besar dan desain yang memukau.
Menyusul jejak seri Flip5, Samsung memperkenalkan ukuran layar yang lebih besar untuk memberikan pengalaman pengguna yang lebih mengesankan.
HP Samsung ini hadir dengan layar utama Dynamic AMOLED 2x berukuran 7,6 inci. Layar ini mendukung refresh rate 120 Hz, memberikan kejernihan visual yang luar biasa dan responsivitas yang halus.
Baca Juga: Dibanderol Rp3 Jutaan, OPPO A77s Ternyata Punya Keunggulan Lebih loh! Mau Tau?
Dengan dukungan HDR10 , pengguna dapat menikmati konten multimedia dengan kualitas gambar yang menakjubkan.
Layar sekunder berukuran 6,2 inci, juga menggunakan teknologi Dynamic AMOLED 2x, menambahkan kenyamanan untuk penggunaan sehari-hari.
Dilindungi oleh Corning Gorilla Glass Victus , layar ini menawarkan ketahanan terhadap goresan dan benturan, menjaga kualitas tampilan selama penggunaan jangka panjang.
Artikel Terkait