"Telah ku haramkan! Ana (saya) punya hati sudah diharamkan buat perempuan lain, selain Fadlun," ujar Habib Bahar dalam video yang beredar.
Ia melanjutkan, "Jadi, mau ana menikah lagi, itu ana tidak cinta, karena cinta ana hanya buat Fadlun dan habis sudah. Mati segala penjelasan."
Konfirmasi dari Fadlun Faisal Balghoits
Di sisi lain, Fadlun Faisal Balghoits, istri sah Habib Bahar, membenarkan bahwa suaminya memang memiliki banyak istri. Namun, menurut Fadlun, hanya dialah istri sah di mata hukum dan agama, sementara yang lain adalah pernikahan siri, termasuk pernikahan dengan Helwa Bachmid.
"Habib ini (Habib Bahar) bukan cuma milik bini-bininya, tapi dia milik umat. Habib ini pendakwah, bukan pengangguran," tegas Fadlun dalam video viral lainnya.
Fadlun menambahkan, "Laki ini (Habib Bahar) bukan cuma punya satu bini, bininya ada banyak. Anaknya juga banyak."
Artikel Terkait
Java FX: Platform Trading Forex Terbaik dengan Edukasi & Teknologi MT5
Viral BMW Putih Pelat Dinas Kemhan 51692-00 Ngebut, TNI AU: Itu Palsu dan Tidak Sah
Gamis Bini Orang: Tren Baju Lebaran 2026 yang Diprediksi Viral, Harga Mulai Rp 125 Ribu
Review Polytron Fox R untuk Ojol: 200 Km Cuma Rp 10 Ribu, Benarkah?