Fokus Media - Kejadian klitih kali ini terjadi di Kota Salatiga, tepatnya berada di Jalan Lingkar Salatiga pada Jumat (26/01/2024) tengah malam.
Klitih ini disertai dengan pembacokan dan perampokan yang mengakibatkan satu orang terlulka di bagian kepala dan tubuhnya.
Klitih terjadi di persimpangan salib putih, korban dihampiri oleh sejumlah orang tidak dikenal dari seberang jalan.
Korban terjatuh kemudian dianiaya oleh kelompok tersebut, sedang temannya berhasil melarikan diri.
Pelaku juga menggunakan senjata tajam untuk membacok korban yang menyebabkan luka di kepala dan tubuh korban.
Saat ini, korban sedang menjalani perawatan di RSUD Salatiga. Sementara ini, polisi sedang mengolah TKP dan bergerak cepat untuk memburu pelaku.
Artikel Terkait
Cara Menulis Artikel SEO yang Benar untuk Meningkatkan Peringkat di Google
75.000 Pil Ekstasi Ditemukan di Mobil Kecelakaan, Lencana Polri di Kursi Sopir Hebohkan Publik
Salam Social Resmi Hadir: Jejaring Sosial Muslim Aman & Nyaman di Indonesia
Dua Raja Klaim Keraton Solo Salat Jumat di Masjid Agung, Tak Saling Menyapa