Massa aksi dari sejumlah elemen mahasiswa mulai berdatangan untuk aksi demonstrasi "Indonesia Gelap" di Patung Kuda Arjuna Wiwaha, Jakarta Pusat pada Kamis, 20 Februari 2025.
Mereka yang pertama kali terlihat adalah mahasiswa dari Universitas Nasional dan Universitas Bung Karno.
Awalnya, massa mengenakan almamater hijau dari Unas datang terlebih dahulu long march dari arah Medan Merdeka Selatan atau parkiran IRTI.
Selang 45 menit setelahnya, massa dari UBK yang memakai almamater warna merah tiba.
Massa aksi kompak membawa spanduk berisikan tuntutan yang ditujukan kepada pemerintah.
"Adili Jokowi, Adili Jokowi," kata salah seorang orator diikuti ratusan massa aksi.
Sementara itu, beberapa barrier beton dilapis kawat berduri menutup ruas jalan di Medan Merdeka Barat, tepat depan Gedung Sapta Pesona yang mengarah ke Istana Merdeka.
Sumber: rmol
Foto: Massa aksi dari sejumlah elemen mahasiswa mulai berdatangan untuk aksi demonstrasi "Indonesia Gelap" di Patung Kuda Arjuna Wiwaha, Jakarta Pusat pada Kamis, 20 Februari 2025/Ist
Artikel Terkait
Polisi Tabrak 4 Motor di Asahan dan Kabur Dikejar Massa: Kronologi Lengkap
Ressa Rizky Rossano Gugat Denada: Klaim Anak Kandung & Tuntut Ganti Rugi Miliaran Atas Penelantaran
Eggi Sudjana dan Fenomena Pengkhianatan Politik: Analisis Sejarah & Karakter Bangsa
Viral Petugas Kemenhub Dituding Pungli Rp150 Ribu ke Mobil Bantuan Aceh, Ini Fakta dan Bantahannya