paradapos.com - Angka covid-19 mengalami kenaikan, untuk itu sosialiasi mengenai protokol kesehatan perlu digalakkan kembali di media guna menekan penyebarannya. Demikian disampaikan Guru Besar Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Indonesia Budi Haryanto.
Ia juga menjelaskan bahwa persepsi publik mengenai Covid-19 yang tidak seganas dulu, ditambah dengan kurangnya sosialisasi. Ini mengakibatkan sulitnya menerapkan upaya pencegahan penyakit itu.
"Orang tidak yang banyak tahu persis bahwa Covid-19 ini kasusnya naik. Itu sebenarnya tidak semua orang tahu lho ya," ujar Budi, Kamis (14/12/2023).
Baca Juga: Makin Seru, Episode Terakhir Drakor Night Has Come Tayang Tanggal Berapa? Info Lengkapnya di Sini!
Kenaikan kasus Covid-19, kata guru besar itu, disebabkan oleh meningkatnya orang-orang bergejala flu yang memeriksakan diri.
Menurutnya, Ini karena ada kekhawatiran mengenai pneumonia yang merebak.
Budi juga menyebut, dari pemeriksaan-pemeriksaan, ditemukan bahwa ada yang ternyata positif Covid-19.
Artikel Terkait
Analis Bongkar Fakta: Prabowo Tak Terkait Isu Ijazah Jokowi & Proyek Whoosh
Jadwal SIM Keliling Bandung Hari Ini 2025: Lokasi, Biaya & Syarat Terbaru
Kontroversi Rumah Pensiun Jokowi Rp 200 Miliar: Fakta Lokasi & Tuntutan Audit
Whoosh ke Surabaya vs Garuda: Mana Prioritas yang Lebih Strategis?