Dukun Bandung Cabul: Ngaku Bisa Sembuhkan Segala Penyakit, Syaratnya Harus Bersetubuh Saat Ritual

- Kamis, 23 Oktober 2025 | 13:25 WIB
Dukun Bandung Cabul: Ngaku Bisa Sembuhkan Segala Penyakit, Syaratnya Harus Bersetubuh Saat Ritual

Ngaku Bisa Obati Segala Penyakit, Dukun Cabul di Bandung Minta Syarat Bersetubuh saat Ritual

Seorang pria berinisial UFK ditangkap polisi atas kasus dugaan pencabulan terhadap anak di bawah umur di kawasan Panyileukan, Kota Bandung, Jawa Barat. Pelaku yang mengaku sebagai dukun ini mengklaim mampu menyembuhkan berbagai jenis penyakit melalui ritual tertentu.

Kapolrestabes Bandung, Kombes Pol Budi Sartono, mengungkapkan modus operandi pelaku yang berpura-pura memiliki kemampuan menyembuhkan penyakit para korbannya. "Pelaku mengaku sebagai orang yang mampu mengobati orang yang sedang bermasalah, baik itu permasalahan fisik maupun psikologis," jelas Budi di Bandung, Kamis (23/10/2025).

Dalam proses pengobatan palsu tersebut, pelaku melakukan sejumlah tindakan keji terhadap korban yang masih berusia 17 tahun. Korban diminta memperlihatkan bagian sensitif tubuhnya melalui kamera ponsel hingga akhirnya disetubuhi sebagai syarat ritual pengobatan.

"Pelaku meminta korban dengan ritual-ritual tertentu, yaitu dengan pertama kali meminta foto, dari bagian dada, memperlihatkan alat kelamin, dan juga pelaku mencabuli korban," papar Budi lebih lanjut.

Halaman:

Komentar