paradapos.com - Kepala Sekolah SMPN 1 Soreang H. Enceng menganjurkan atau menyarankan perlu deteksi dini dan kolaborasi dalam pencegahan kekerasan terhadap anak.
"Deteksi dini dan kolaborasi kunci untuk mencegah kekerasan terhadap anak" tegas H Enceng dalam rapat sekolah, Selasa (30/1/2024).
"Kami mendukung usaha-usaha menekan kasus kekerasan terhadap anak yang dilakukan Pemerintah Kabupaten Bandung (Pemkab) baik di lingkungan keluarga maupun lingkungan sekolah, baik kekerasan fisik maupun verbal," ujar Enceng.
Baca Juga: Pj. Wali Kota Bandung, Bambang: Dukung UMKM Bisa jadi Indonesian Next Top Seller
Ia menyatakan, dukungan Komite sekolah bersama guru untuk menyelenggarakan berbagai program, baik melalui Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana (DP3AKB) Kab Bandung maupun Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud).
Menurut dia, kunci untuk dapat berhasil menekan kasus kekerasan terhadap anak adalah deteksi dini dan kolaborasi semua pihak.
Sebagai contoh lingkungan sekitar, di antaranya kawan sebaya, guru, orang tua dan masyarakat sekitar anak diharapkan mampu mendeteksi gejala kekerasan yang dialami anak dari perubahan perilakunya.
Artikel Terkait
Kerangka Manusia Kwitang: Polda Metro Jaya Ambil Alih Penyidikan, Ini Update DNA Terbaru
Hutama Karya KSO Borong Proyek Jalan Papua Rp 4,8 Triliun, Target Rampung 2027
Zohran Mamdani Kuliah di Bowdoin College: Profil dan Pendidikan Calon Wali Kota New York
Kasus 2 Kerangka di Kwitang Diambil Alih Ditreskrimum, Polisi Tunggu Hasil DNA