JAKARTA, paradapos.com - MBC Drama Awards 2023 telah digelar pada Sabtu malam, 30 Desember 2023.
MBC Drama Awards 2023 adalah acara tahunan stasiun televisi MBC untuk mengapresiasi drama yang tayang di MBC selama tahun 2023.
Penghargaan Daesang tahun ini diraih Namgoong Min lewat drama My Dearest. Ini Penghargaan Daesang kedua yang diraih Namgoong Min di MBC Drama Awards.
Sebelumnya Namgoong meraih Daesang Award pertamanya di MBC Drama Awards lewat aktingnya di drama The Veil pada tahun 2021.
Dengan penghargaan Daesang yang diraihnya, total Namgoong Min sudah meraih tiga Daesang Award.
Satu lagi Daesang Award diraihnya di SBS Drama Awards lewat drama Stove League pada tahun 2020.
Baca Juga: 25 Link Twibbon Tahun Baru 2024 Desain Keren, Bisa Dibagikan di Media Sosial
Artikel Terkait
Bukan Cuma Nikita Mirzani, JPU Juga Ajukan Banding atas Vonis 4 Tahun Kasus Reza Gladys
Still Single VISION+: Review Sinopsis, Pemain, dan Cara Nonton
Raisa Absen Sidang Cerai Perdana, PA Jaksel Ingatkan Risiko Gugatan Dibatalkan
Hasil Pemeriksaan Medis Mengejutkan Biru di Terbelenggu Rindu Episode 412