Beredar Video Viral Saipul Jamil Ditangkap Polisi di Tengah Keramaian, Ternyata Atas Dugaan Kasus ini

- Jumat, 05 Januari 2024 | 18:00 WIB
Beredar Video Viral Saipul Jamil Ditangkap Polisi di Tengah Keramaian, Ternyata Atas Dugaan Kasus ini

Tak banyak yang disampaikan Kompol Dony Agung. Dia hanya mengatakan bahwa penangkapan Saipul Jamil karena ada di mobil yang sama dengan orang yang sedang diburu petugas terkait kasus narkoba.

"Kita masih dalami apakah SJ itu ada keterlibatan atau tidak, kita masih dalami itu," bebernya.

Namun pada Jumat sore dinyatakan negatif mengonsumsi narkoba kendati asistennya positif menggunakan narkotika.

Selanjutnya Kapolsek menjelaskan bahwa hasil itu didapatkan setelah keduanya menjalani tes urine seusai penangkapan.

"Sudah kami cek urine, Saipul Jamil negatif dan asistennya positif" kata Kompol Donny.

Awalnya, polisi berencana mengamankan seseorang terkait kasus narkoba, namun ternyata orang tersebut sedang bersama Saipul Jamil di dalam mobil.

Hingga kini, polisi sedang mendalami keterlibatan Saipul Jamil dalam kasus narkoba tersebut.

Artikel ini telah lebih dulu tayang di: radarsemarang.jawapos.com

Halaman:

Komentar