paradapos.com - Debat Capres yang dilaksanakan pada Minggu (7/1/2024) menjadi trending topik diberbagai media sosial.
Salah satu peristiwa yang mencuri perhatian netizen saat Debat Capres 2024 ini adalah kehadiran Grace Natalie.
Dalam akun Twitter atau X @abdulmuzzafar10 terlihat Grace Natalie menghampiri meja Moderator Debat Capres saat jeda iklan.
Tentu saja aksi Grace Natalie tersebut membuat netizen heran, apa sebenarnya yang ia lakukan.
Bahkan banyak spekulasi negatif atas aksi Grace Natalie datangi Moderator Debat Capres tersebut.
Menurut penjelasan Grace Natalie, dirinya melakukan hal tersebut karena ada pendukung salah satu paslon yang memakai jaket hijau dan syal merah putih mengacungkan jarinya tinggi-tinggi berkali-kali saat Capres debat sehingga menganggu konsentrasi.
Artikel Terkait
Ribuan Kader GPA Berikrar Kawal Pemerintahan Prabowo-Gibran & Sukseskan Asta Cita
Fakta Aksi Joget DPR di Sidang Tahunan 2025: Ternyata Ini Penyebab Sebenarnya
Pipa PPR RIIFO Halal & NSF 51: Solusi Air Bersih & Aman untuk Keluarga
Budi Arie Setiadi Ungkap Alasan Pilih Gerindra, Ini Pertanyaan Menohok dari Prabowo