Pj Bupati Bogor Asmawa Tosepu Dorong Peran Aktif NU dalam Membangun Kemajuan Umat

- Selasa, 30 Januari 2024 | 10:20 WIB
Pj Bupati Bogor Asmawa Tosepu Dorong Peran Aktif NU dalam Membangun Kemajuan Umat

paradapos.com -- Pj. Bupati Bogor Asmawa Tosepu meminta agar Nahdlatul Ulama semakin berkontribusi pada kemajuan umat, serta aktif membangun kemitraan dengan Pemerintah Daerah Kabupaten Bogor untuk menyukseskan berbagai program dan Pemilu 2024.

Hal itu disampaikan pada kegiatan apel kabangsaan dan Hari Lahir NU ke-101 tahun 2024 di Lapangan Tegar Beriman Cibinong, Minggu (28/1/2024).

Pj Bupati Bogor menerangkan, Nahdlatul Ulama (NU) dikenal oleh masyarakat dunia sebagai organisasi sosial keumatan moderat yang menjamin ukhuwah Islamiyah dan ukhuwah wathoniyah yang menjadikan Islam sebagai rahmatan lil alamin.

Baca Juga: Ketua DPRD Kabupaten Bogor Rudy Susmanto Apresiasi Kinerja Satu Bulan Pj Bupati, Minta Seluruh Elemen Bahu-Membahu Membangun

“NU juga aktif membangun kemitraan dengan Pemkab Bogor untuk menyukseskan berbagai program seperti ekonomi, kerakyatan, pendidikan, kesehatan, pencegahan narkoba, pelestarian lingkungan dan lainnya,” ungkapnya.

Halaman:

Komentar