“Kami dapat info di Grup B sudah menyelesaikan babak penyisihan dan menuju 8 besar. Yang lolos PSP, Batang Anai, PSKB dan PS Dharmasraya,” kata Anggota DPR RI asal Sumbar.
Andre mengucapkan selamat kepada para pemain dari tim yang lolos ke 8 besar.
“Kami doakan semoga bisa terus menjunjung tinggi sportivitas dan menjadi pemain-pemain yang membanggakan daerah masing-masing. Bagi yang juga akan kami berikan apresiasi Rp50 juta,” kata Andre.
Panitia Pelaksana Liga 3 2023/2024 zona Asprov PSSI Sumbar Yulius Dede menyebutkan, setelah masuk babak 8 besar, tim akan kembali berlaga dengan sistem setengah kompetisi untuk mencari tim terbaik lolos ke babak semifinal.
Di babak ini, barulah kita gunakan sistem home-away atau tandang dan kandang untuk menetapkan tim terbaik yang nantinya berlaga di babak final," dia menambahkan. (*)
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: harianhaluan.com
Artikel Terkait
Kerangka Manusia Kwitang: Polda Metro Jaya Ambil Alih Penyidikan, Ini Update DNA Terbaru
Hutama Karya KSO Borong Proyek Jalan Papua Rp 4,8 Triliun, Target Rampung 2027
Zohran Mamdani Kuliah di Bowdoin College: Profil dan Pendidikan Calon Wali Kota New York
Kasus 2 Kerangka di Kwitang Diambil Alih Ditreskrimum, Polisi Tunggu Hasil DNA