paradapos.com - Capres nomor urut dua sekaligus Menteri Pertahanan Indonesia Prabowo Subianto menyikapi permasalahan Rohingya yang terdampar di Aceh, saat melakukan kunjungan dan silaturahmi dengan ulama dan masyarakat Aceh, Selasa 26 Desember 2023.
Dalam kesempatan itu, Prabowo menjelaskan, Indonesia harus menyikapi persoalan Rohingya dengan cara integralistik, dan juga berkoordinasi dengan badan-badan internasional, salah satunya Persatuan Bangsa-Bangsa (PBB).
“Tapi tentunya kita harus memikirkan kepentingan rakyat kita sendiri dan kepentingan nasional, karena masih banyak rakyat kita hidup dalam keadaan susah,” kata Prabowo dilansir KBA.ONE, Kamis (28/12/ 2023).
Baca Juga: Dugaan Ujaran Kebencian, Ade Armando Dilaporkan ke Polda DIY
Menurut Prabowo, tidak adil bila Indonesia menerima semua pengungsi Rohingya, karena ini akan terus menjadi beban negara, walaupun dari segi kemanusiaan rakyat Indonesia tentu memiliki rasa solidaritas, ingin membantu dan sebagainya.
“Maka ini perlu pendekatan secara integralistik, pada akhirnya kita harus memikirkan kepentingan rakyat dan bangsa kita,” lanjutnya.
Artikel Terkait
Insanul Fahmi Akui Sudah Menikah dengan Inara Rusli, Ini Bukti dan Kronologinya
Fakta Lengkap Pembunuhan Alvaro Kiano oleh Alex Iskandar: Motif, Kronologi, dan Foto Pelaku
TNI AL Gagalkan Pengiriman Nikel Ilegal di Konawe Utara, Ini Modus Pelanggarannya
Download Snack Video Tanpa Watermark: GetSnackVideo Solusi Tercepat 2024