SUMENEP, RadarMadura.id – Pengurus Cabang (Pengcab) Persatuan Lawn Tenis Indonesia (Pelti) Sumenep berusaha mengorbitkan atlet-atlet muda potensial. Yakni, dengan fokus membina atlet sejak usia dini.
Pelatih Pelti Sumenep Eko Daniel Wahyudi menyatakan, kesuksesan cabang olahraga (cabor) ditentukan oleh sumber daya manusia (SDM) atlet yang memadai.
Oleh karena itu, cabornya fokus untuk melakukan pembinaan atlet sejak usia dini.
”Sekarang kita fokus pada pembinaan atlet muda,” ujarnya.
Baca Juga: IPSI Bangkalan Gelar Kejuaraan Tingkat Provinsi, Tiga Pesilat Berkesempatan Tampil di PON
Atlet yang menjadi binaan cabang olahraganya saat ini mencapai 40 orang. Rata-rata masih berusia di bawah 20 tahun.
”Paling tinggi usia 16 tahun dan paling rendah 7 tahun,” ucap Eko Daniel.
Artikel Terkait
Persib Bandung Vs Selangor FC: Modal 5 Kemenangan Beruntun untuk ACL Two 2025
Kisah Cinta Ricky Subagja & Cica Andjani: Rahasia Harmonis Meski Selisih Usia 26 Tahun
Timnas Indonesia U-17 Kalah 1-3 dari Zambia: Kronologi Gol dan Reaksi Nova Arianto
Cara Nonton Selangor FC vs Persib Bandung di Vision+: Live Streaming AFC Champions League Two