paradapos.com (Bekasi) – PSS Sleman U17 mengawali kiprahnya di Turnamen U17 Nusantara Open 2023 dengan menghadapi Garuda Yaksa Academy U17.
Pertandingan kedua tim akan digelar di Lapangan Akademi Garuda Yaksa, Kab. Bekasi pada Kamis (14/12/2023) pagi waktu setempat.
Pelatih Kepala PSS U17, Anang Hadisaputra menyebutkan para pemainnya sangat antusias menghadapi laga perdana.
Baca Juga: Candi Ijo Yang Mempesona, Letaknya Tertinggi di Yogyakarta
Menurutnya hal ini memberikan suasana positif dalam tim yang bisa menjadi salah satu bekal bagi Laskar Sembada Muda.
“Senang melihat para pemain sangat antusias jelang hari pertandingan. Perjalanan panjang Sleman ke Bekasi via jalur darat sepertinya tidak terasa lelahnya melihat para pemain semangat mengikuti observasi lapangan,” ungkapnya usai melakukan uji coba lapangan, Rabu (13/12/2023) sore di Lapangan Akademi Garuda Yaksa, Kab. Bekasi.
Suasana positif di dalam Tim PSS U17 menurut Anang Hadisaputra menjadi modal besar menghadapi Garuda Yaksa Academy U17 dengan optimis yang kuat.
Artikel Terkait
Persib Bandung Vs Selangor FC: Modal 5 Kemenangan Beruntun untuk ACL Two 2025
Kisah Cinta Ricky Subagja & Cica Andjani: Rahasia Harmonis Meski Selisih Usia 26 Tahun
Timnas Indonesia U-17 Kalah 1-3 dari Zambia: Kronologi Gol dan Reaksi Nova Arianto
Cara Nonton Selangor FC vs Persib Bandung di Vision+: Live Streaming AFC Champions League Two