Pemain PSIM Jogja Sheva Maresca Amivisca Kena Sanksi Tambahan dari Komdis PSSI Usai Mendapat Kartu Merah Saat laga Melawan Persikab di Liga 2

- Sabtu, 30 Desember 2023 | 02:20 WIB
Pemain PSIM Jogja Sheva Maresca Amivisca Kena Sanksi Tambahan dari Komdis PSSI Usai Mendapat Kartu Merah Saat laga Melawan Persikab di Liga 2

HARIAN MERAPI - Komite Disiplin (Komdis) PSSI pada sidangnya, Jumat (22/12/2023) lalu, memberikan sanksi kepada pemain PSIM Jogja, Sheva Maresca Amavisca.

Pemain PSIM Jogja, Sheva Maresca Amivisca mendapat sanksi dari Komdis PSSI berupa tambahan larangan bermain sebanyak 2 pertandingan dan denda Rp5 juta sesuai rilis di laman resmi PSSI, Jumat (29/12/2023).

Sanksi dijatuhkan Komdis PSSI kepada Sheva Maresca Amivisca karena mendorong pemain lawan serta kartu merah langsung dalam pertandingan Pegadaian Liga 2 antara PSIM Jogja melawan tuan rumah Persikab Kabupaten Bandung pada 18 Desember 2023.

Baca Juga: Satreskrim Polresta Sleman Tangkap Warga Malang Pemilik Senjata Api Tanpa Surat, Terungkap dari Kasus Pencurian Mobil, Ini Kronologinya

Selain Sheva, Komdis PSSI juga menjatuhkan sanksi kepada dua pemain Persikab Kabupaten Bandung dalam pertandingan yang sama di Pegadaian Liga 2.

Dua pemain itu yakni Ilham Wibowo Yusuf dan Muhamad Firman Januari.

Sanksinya juga sama yakni tambahan larangan bermain sebanyak dua pertandingan dan denda Rp5 juta.

Halaman:

Komentar