JAKARTA, paradapos.com - Timses pasangan calon nomor urut 02, yakni Maman Abdurrahman, menyebut bahwasanya isu HAM hanya dijadikan sebagai komoditas politik seja.
Bahkan, ia merasa penasaran kemana para politisi-politisi tahun 1998 yang mengatakan mereka pro dengan HAM, menurutnya tidak ada.
"Mereka hanya menjadikan isu HAM sebagai komoditas politik, Prabowo bukan superman, prabowo hanya manusia biasa yang juga merasakan beban yang sangat berat yang melekat di badannya, " kata Maman, dikutip dari akun media sosial Instagram, pada hari Selasa, 23 Januari 2024.
Ia juga menjelaskan dalam lima tahunan pada saat Prabowo maju menjadi kontestasi calon presiden, selalu isu tentang HAM ini diangkat.
Tetapi, kata Maman, pada saat mereka-mereka yang membutuhkan dukungan partai politik dari Prabowo yakni Gerindra.
Untuk maju sebagai Bupati, menjadi Wali Kota, menjadi Gubernur, bahkan pada saat Pak Prabowo menjadi calon wakil presidennya Megawati, tidak pernah isu HAM itu dipertanyakan.
Artikel Terkait
Bahlil Siap Berkorban Demi Swasembada Energi: Tantangan & Dugaan Sabotase Proyek RDMP Balikpapan
Luhut Pandjaitan Bantah Keras Punya Saham Toba Pulp Lestari, Usul Pencabutan Izin ke Prabowo
PDIP Tolak Pilkada via DPRD, Usung E-Voting untuk Tekan Politik Uang
Menko Pangan Zulkifli Hasan Tinjau SPPG Kalikajar Wonosobo, Staf Bersihkan Sepatunya