PARADAPOS.COM -Peluang Partai Keadilan Sejahtera (PKS) koalisi dengan partai politik lain pada Pilgub Jakarta diprediksi sulit, karena pasangan calon sudah dikavling.
Menurut Direktur Eksekutif Sentral Politika, Subiran Paridamos, keputusan PKS mendeklarasikan Anies Baswedan-Sohibul Iman kemungkinan kecil didukung Parpol lain.
"Potensi Anies diusung partai lain selain PKS bisa dipertimbangkan ulang oleh PDIP, Nasdem dan PKB," kata Subiran, kepada Kantor Berita Politik RMOL, Kamis (27/6).
Salah satu faktornya, Anies tidak memiliki Parpol.
"Meski elektabilitas tinggi, tapi Anies tidak punya partai politik. Dan fakta elektoralnya, selama ini Anies tidak bisa dipisahkan dari PKS," katanya.
Artikel Terkait
Syahganda Nainggolan Kritik Gibran: Bagusan Jadi Ketua RT - Analisis Lengkap
Rustam Effendi: Ijazah Jokowi Palsu dan Dibuat di Pasar Pramuka? Ini Faktanya
PP Himmah Dukung Roy Suryo Tersangka Kasus Ijazah Palsu Jokowi
Rocky Gerung Kritik Gelar Pahlawan Nasional Soeharto: Sejarah Bukan Permainan Survei