Relawan Prabowo Gibran Pasang Badan Bela Jokowi: Isu Pemakzulan Wapres Gibran Sengaja Digoreng!

- Minggu, 04 Mei 2025 | 09:10 WIB
Relawan Prabowo Gibran Pasang Badan Bela Jokowi: Isu Pemakzulan Wapres Gibran Sengaja Digoreng!


“Ada pelaku yang merupakan residivis, yang dilanggar sama terkait undang-undang ITE, sehingga itu bisa dikenakan penambahan pasal. Kalau tidak salah bisa ditambahkan sepertiga hukuman kalau dia melakukan kejahatan yang sama,” tegasnya.


Sementara itu terkait pemakzulan Wapres Gibran, Suhadi menilai isu itu sengaja digoreng untuk dikaitkan ke Pilpres 2029. 


Hal itu juga terkesan memang ada permainan yang tujuannya untuk menggoyang Gibran.


“Kalau nanti Gibran jatuh yang disalahkan siapa? Presiden. Kalau sudah seperti itu orang akan menyerang keberadaan presiden dan presiden telah dianggap melanggar konstitusi. Yang namanya presiden dan wakil presiden adalah paket yang tidak bisa dipisah-pisahkan,” ujarnya.


Lebih lanjut, dia mengatakan seluruh relawan akan secara maksimal dan solid mendukung pemerintahan Prabowo- Gibran.


“Tak hanya di periode ini, namun juga di pemilu 2029 mendatang," ucapnya.


Sumber: PojokSatu

Halaman:

Komentar