Bulan K3 Nasional, PLN Gelar Inspection Day di UP3 Surabaya Selatan

- Jumat, 02 Februari 2024 | 12:20 WIB
Bulan K3 Nasional, PLN Gelar Inspection Day di UP3 Surabaya Selatan

paradapos.com: Momen Bulan K3 (Keselamatan dan Kesehatan Kerja) Nasional diperingati PLN (Persero) dengan gelaran Inspection Day di lapangan kantor PLN Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Surabaya Selatan.

Acara Bulan K3 Nasional yang dipimpin Direktur Distribusi PT PLN (Persero), Adi Priyanto ini diikuti serentak di 22 Unit Induk Distribusi dan Unit Induk Wilayah.

Menurut Adi Priyanto, peringatan Bulan K3 Nasional ini merupakan perwujudan komitmen seluruh insan PLN dalam mengutamakan keselamatan pada setiap proses pekerjaan.

Baca Juga: Marak Pengendara Motor Lawan Arah, Tertib Lalu Lintas, Jangan Hanya Lips Servicee

"Keselamatan bukan hanya menjadi tanggung jawab K3, melainkan harus menjadi tanggungjawab kita semua. Setiap pegawai, dari pekerja lapangan, pekerja operasional hingga pimpinan tertinggi memiliki peran besar dalam menjaga keselamatan kerja," ujarnya.

Dalam kesempatan yang sama, General Manager PLN Unit Induk Distribusi (UID) Jawa Timur, Agus Kuswardoyo berharap kegiatan inspeksi terus dilakukan secara rutin untuk meningkatkan pengawasan dalam implementasi pekerjaan dan penerapan K3 di lapangan.

Halaman:

Komentar