PARADAPOS.COM - PT. Kimia Farma TBK (KAEF) mencatatkan kerugian sebesar Rp1,82 triliun pada 2023.
Ahmad Marzuki Toekan selaku Sekretaris Jenderal Pengurus Besar Serikat Mahasiswa Muslimin Indonesia (PB SEMMI) menyoroti kerugian yang sangat besar oleh perusahaan BUMN. "Ini harus menjadi evaluasi besar besaran. Erick Thohir sebagai Menteri BUMN harus menindak tegas," katanya, Senin (10/6/2024).
Hal ini harus dilakukan menurut Toekan sapaan akrab Sekretaris Jenderal PB SEMMI dikarenakan segala bentuk yang menyebabkan kerugian negara harus mendapatkan tindakan tegas.
"David Utama sebagai Direktur Utama PT. Kimia Farma harus dicopot karena tidak mampu membuat Perusahaan memiliki keuntungan, ditambah kerugian yang sangat besar tidak bisa ditolerir lagi," tegas Ahmad Marzuki Toekan.
Kerugian yang terjadi di tahun 2023 meningkat pesat sebesar 678% dari tahun 2022. Angka yang fantastis untuk menyebabkan negara harus merugi hingga triliunan rupiah.
"Dengan dugaan pelanggaran integritas yang terjadi pada rentang 2021 - 2022, artinya David Utama sebagai Direktur Utama telah gagal dalam menjalankan tugas, pokok dan fungsi.
Oleh karena itu tidak ada pilihan lain bagi Erick Thohir sebagai Menteri BUMN untuk mencopot Direktur Utama dari jabatannya," tutup Toekan
Sumber: tvOne
Artikel Terkait
Awal Mula Kasus Pencurian HP, ASN Depresi hingga Warga Serbu dan Bakar Mapolsek Kayangan NTB
Siapa OTK yang Tembak Mati Kapolsek Negara Batin & 2 Anggota Lainnya saat Gerebek Judi Sabung Ayam?
Heboh Video Tanpa Busana Bidan Rita Tersebar di Media Sosial, Ada yang Masih Pakai Seragam Medis
Wapres Gibran Curhat Pernah Disuruh Angkat Meja dan Kursi oleh Senior Hipmi