PARADAPOS.COM -Sebanyak 2.363 personel gabungan amankan rencana aksi penyampaian aspirasi di beberapa titik, yakni di depan gedung DPR/MPR, Bawaslu dan KPU, Jakarta Pusat pada Senin (18/3).
Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Susatyo Purnomo Condro mengatakan, pengamanan aksi hari ini melibatkan personel gabungan dari Polda Metro Jaya, Polres Metro Jakarta Pusat, TNI dan instansi lainnya.
"Di DPR/MPR RI melibatkan 1.087 personel, di Bawaslu melibatkan 507 personil dan KPU melibatkan 770 personil," kata Kombes Susatyo Purnomo Condro dalam keterangan tertulis.
Sementara itu, Susatyo mengatakan penutupan atau pengalihan arus lalu lintas di sekitar DPR/MPR, Bawaslu dan KPU juga disiapkan dengan penerapan situasional.
Artikel Terkait
Kerangka Manusia Kwitang: Polda Metro Jaya Ambil Alih Penyidikan, Ini Update DNA Terbaru
Hutama Karya KSO Borong Proyek Jalan Papua Rp 4,8 Triliun, Target Rampung 2027
Zohran Mamdani Kuliah di Bowdoin College: Profil dan Pendidikan Calon Wali Kota New York
Kasus 2 Kerangka di Kwitang Diambil Alih Ditreskrimum, Polisi Tunggu Hasil DNA