PARADAPOS.COM -Sebanyak 120 proyek strategis senilai 9,4 miliar dolar AS (Rp150,02 triliun) yang akan dihasilkan dalam acara World Water Forum ke-10 pada 18-25 Mei 2024 mendatang.
Hal tersebut diungkapkan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Indonesia, Luhut Binsar Pandjaitan, dalam keterangan resmi, Jumat (17/5).
Menurut Luhut, ia juga akan menindaklanjuti proyek dari G20 tahun 2022 lalu.
"Kita harus menghasilkan concrete deliverables dari forum ini. Proyek strategis ini termasuk tindak lanjut dari inisiatif Indonesia di G20 tahun 2022 yaitu G20 Bali Global Blended Finance Alliance (GBFA) yang akan mendukung pendanaan untuk aksi iklim termasuk mengatasi krisis air," kata Luhut.
Forum air terbesar di dunia itu, kata Luhut akan dihadiri oleh 13.448 orang dari 148 negara, yang terdiri dari 8 kepala negara dan wakil kepala pemerintahan, 3 utusan khusus, serta 38 menteri.
                        
                                
                                            
                                            
                                            
                                                
                                                
                                                
                                                
                                                
                                                
Artikel Terkait
Pandji Pragiwaksono Minta Maaf, Dilaporkan ke Polisi karena Penghinaan Adat Toraja
Live Streaming Selangor FC vs Persib Bandung di VISION+: Jadwal & Cara Nonton
Mentan Amran Bentuk Tim Pengawal Harga Beras: Solusi Atasi Inflasi 2025
Mayjen Israel Yifat Tomer Yerushalmi Dipenjara: Kronologi Bocorkan Video Penyiksaan Tahanan Palestina