paradapos.com – Pesepakbola Jay Idzes telah resmi berstatus Warga Negara Indonesia (WNI) usai merampungkan proses naturalisasinya.
Jay Idzes melakukan prosesi pengambilan sumpah di Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia di Jakarta pada Kamis, 28 Desember 2023.
Jay Idzes menjadi pesepakbola ketujuh yang dinaturalisasi selama era kepelatihan Shin Tae Yong.
Sebelumnya, terdapat beberapa nama yang dinaturalisasi seperti Jordi Amat, Shayne Pattynama Sandy Walsh, Rafael Struick, Ivar Jenner, hingga Justin Hubner.
Jay Idzes itu sendiri merupakan seorang pesepakbola berusia 23 tahun keturunan Belanda yang tengah memperkuat tim Serie B Italia, Venezia.
Selain Jay, ada pula satu pesepakbola keturunan Belanda lainnya yang merumput di Italia, turut diisukan bakal dinaturalisasi.
Artikel Terkait
Sabar/Reza Juara Hylo Open 2025? Kunci Kemenangan dan Strategi Final
Jadwal Final Hylo Open 2025 Malam Ini: Jonatan Christie dan 2 Wakil Indonesia Berebut Gelar
Hasil Semifinal Hylo Open 2025: Jonatan Christie, Putri KW, dan Sabar/Reza Lolos ke Final
Hasil Liga Italia: Juventus Kalahkan Cremonese 2-1, Napoli Ditahan Imbang Como