Pasalnya menurut Dokter Tifa, jika Anies Baswedan mengikuti Pilkada DKI Jakarta 2024, maka karir politiknya akan habis, sehingga sebaiknya mulai memperjuangkan Indonesia dari luar negeri dengan menggalang kekuatan global.
"Dear @aniesbaswedan Jangan ikut Pilkada Jakarta atau karir politikmu habis! Saat ini Anies harus ke luar dulu, mulailah berjuang di Oxford atau US, Perjuangkan Indonesia, advokasikan Indonesia dari sana. Galang kekuatan global untuk menolong negaramu," ucapnya, dikutip populis.id dari akun X pribadinya, Senin (27/5).
Sebelumnya, pengamat politik dari Universitas Al Azhar, Ujang Komarudin berpendapat mengenai sisi positif dan negatif eks capres nomor urut satu Anies Baswedan maju di Pilkada DKI Jakarta 2024.
Menurut Ujang, sisi positif jika Anies maju di Pilkada DKI Jakarta 2024 adalah bisa kembali maju di Pilpres 2024, namun hanya jika menang, tapi jika kalah maka karir politiknya akan redup.
"Plusnya kalau menang, Anies punya potensi jadi calon presiden lagi di 2029. Kalau kalah ya sudah berhenti," ujar dia dikutip dari Tempo.
Artikel Terkait
Analisis Posisi Jokowi Pasca Lengser: Prabowo Subianto Kuasai Panggung Politik
Tony Rosyid: Tuntut Pertanggungjawaban Jokowi 10 Tahun Memimpin Itu Wajar
Victor Rachmat Hartono Dicegah ke LN: Kasus Pajak PT Djarum yang Menggegerkan
Menkeu Purbaya Tegas: Thrifting Ilegal Tak Akan Dilegalkan, Meski Bayar Pajak!