PARADAPOS.COM - Dua gempa bumi dengan magnitudo berbeda mengguncang wilayah Padang Panjang, Sumatera Barat, pada Jumat (2/5/2025) siang dalam selang waktu kurang dari tiga menit.
Berdasarkan informasi dari akun X Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), gempa pertama terjadi pada pukul 14.07 WIB dengan kekuatan magnitudo 4,7.
Episenter gempa berada di koordinat 0.49 Lintang Selatan dan 100.49 Bujur Timur, atau sekitar 11 kilometer tenggara Padang Panjang, dengan kedalaman 10 kilometer.
Hanya dua menit berselang, gempa kedua kembali mengguncang kawasan tersebut pada pukul 14.09 WIB.
Gempa kali ini berkekuatan magnitudo 4,0 dengan pusat gempa di koordinat 0.47 Lintang Selatan dan 100.40 Bujur Timur, atau sekitar 1 kilometer tenggara Padang Panjang.
Kedalaman gempa juga tercatat 10 kilometer.
BMKG menyampaikan bahwa informasi ini disampaikan dengan mengutamakan kecepatan, sehingga data yang tersedia masih dapat berubah seiring dengan hasil analisis yang lebih lengkap.
Hingga berita ini diturunkan, belum ada laporan mengenai kerusakan bangunan maupun korban akibat gempa tersebut.
Masyarakat diimbau tetap tenang dan mengikuti arahan dari pihak berwenang serta tidak mudah terpancing informasi yang belum dipastikan kebenarannya.
Sumber: kompas
Artikel Terkait
Tugas dan Struktur Tim Koordinasi MBG Prabowo: Dukung Badan Gizi Nasional
PPATK Beberkan Perputaran Uang Judi Online Rp976,8 Triliun, 51 Ribu ASN Terlibat
Banjir Jakarta Hari Ini: 53 RT Terdampak di Jaksel & Jaktim, Cipete Utara 160 cm
Wakil Bupati Pidie Jaya Lakukan Kekerasan ke Petugas Gizi, BGN Kecam