Sinyal Kemunculan dari Unggahan Bro Ron
Kemunculan Sahroni di ruang publik sebenarnya telah lebih dulu terpantau melalui unggahan Wakil Ketua Umum PSI, Ronald A. Sinaga atau Bro Ron, di akun Instagram @brorondm pada Senin (13/10). Unggahan tersebut memperlihatkan keduanya sedang makan bersama di sebuah restoran.
Bro Ron mengungkapkan bahwa Sahroni adalah seniornya dalam dunia politik. "Beliau senior saya dalam politik, saya mah masih anak kacang. Tetapi kami sudah kenal lama. Bahkan dulu kami di komunitas motor yang sama, Team Birah 1 (baca: birahi) nama basecamp di Blok S," kata Bro Ron.
Ia juga bercerita bahwa 20 tahun lalu, tak pernah terpikirkan akan masuk ke dunia politik, apalagi sampai menduduki posisi strategis seperti sekarang. Dalam unggahannya, Bro Ron juga menyiratkan akan ada banyak kejutan, tepatnya sehari sebelum puncak HUT ke-14 Partai NasDem pada 11 November mendatang.
Sumber: Jawapos.com
Artikel Terkait
Oknum Aparat Minta Maaf ke Penjual Es Kue Bogor: Kronologi Lengkap & Bantuan Hotman Paris
Felix Siauw Kritik Prabowo Dukung Board of Peace: Kezaliman dan Penjajahan Gaya Baru
Rocky Gerung Diperiksa Polda Metro Jaya Kasus Ijazah Jokowi: Analisis & Fakta Terbaru
Kisah Pilu Sudrajat: Rumah Ambrol & 3 Anak Putus Sekolah di Bogor, Begini Kondisinya