Menteri Keuangan Buka Suara Soal Klaim Kenaikan Tukin 100% ASN ESDM yang Diumumkan Bahlil

- Selasa, 28 Oktober 2025 | 04:25 WIB
Menteri Keuangan Buka Suara Soal Klaim Kenaikan Tukin 100% ASN ESDM yang Diumumkan Bahlil

"Beliau mendatangi saya, Pak Menteri, saya tandatangan ini sebagai bentuk penghargaan negara kepada aparat negara yang ada di ESDM," kata Bahlil dalam Upacara Peringatan Hari Pertambangan dan Energi ke-80 di Monas, Jumat (24/10/2025).

Peringatan Keras di Balik Kenaikan Tunjangan

Di balik kabar gembira kenaikan tunjangan ini, terselip pesan dan peringatan keras. Presiden Prabowo menegaskan bahwa apresiasi dalam bentuk finansial ini harus diimbangi dengan peningkatan kinerja yang signifikan dari seluruh jajaran.

Bahlil juga menyampaikan ancaman tegas kepada para pejabat dan pegawai di bawahnya. Ia berjanji akan mengambil tindakan tegas, termasuk merumahkan, bagi siapa saja yang kedapatan masih melakukan praktik-praktik yang merugikan negara.

"Jangan lagi gaya-gaya lama dipakai, jangan lagi ada cara-cara lapan enam, terutama kepada dirjen-dirjen yang memberikan izin-izin. Kalau saya tahu, kalau ada laporan, saya tidak segan-segan untuk saya rumahkan kalian, tidak ada lagi pindah-pindah," tegas Bahlil.

Halaman:

Komentar