👇👇
Sebagai informasi, Dian Sandi Utama sendiri merupakan Ketua DPW Partai Solidaritas Indonesia (PSI) dari Nusa Tenggara Barat.
Nama Dian sendiri terseret dalam polemik ijazah, karena sempat mengunggah foto ijazah Jokowi.
Namun, setelah Bareskrim mengumumkan bahwa ijazah lulusan UGM fakultas Kehutanan dinyatakan asli, ia mendatangi kediaman Jokowi untuk minta maaf.
Hal itu dilakukan Dian karena mengunggah foto ijazah tanpa izin Jokowi.
"Saya tadi berangkat dari Jakarta setelah pengumuman dari Bareskrim itu saya datang kesini sengaja untuk terutama yang berkaitan dengan saya ingin meminta maaf kepada bapak (Jokowi) karena telah memposting ijazah beliau tanpa izin," katanya ditemui usai pertemuan dengan Jokowi di kediaman Sumber, Kamis (22/5).
Selain itu, Dian juga mengaku bahwa mendapat respons positif dari Jokowi dengan menerima permintaan maafnya.
Dian menuturkan bahwa Jokowi sempat menyebut kesamaan ijazah dia unggah dengan yang asli.
Meski sebagai kader PSI, Dian menyebut bahwa tidak ada perintah dari Ketum yang juga putra bungsu Jokowi, Kaesang Pangarep, di X.
Hal itu dilakukan Dian semata-mata untuk membela Jokowi.
Sumber: Detik
Artikel Terkait
Sistem Rujukan Berjenjang BPJS Dinilai Merugikan Pasien: Ini Solusinya
Fakta & Kontroversi Ijazah Jokowi: Mengapa Tak Ditunjukkan ke Publik?
Presiden Prabowo Beri Rehabilitasi untuk 2 Guru Luwu Utara, Rasnal dan Abdul Muis
Roy Suryo Ungkap Fakta Dumatno, Sosok di Foto Ijazah Jokowi yang Ternyata Sepupu dan Komisaris