Harga tomat yang semula Rp 15 ribu, kini mencapai Rp 22 ribu per kilogram. Kentang juga mengalami kenaikan dari Rp 15 ribu menjadi Rp 22 ribu.
"Sayuran juga naik seperti sawi, tapi naiknya Rp 500 per ikat," tutur Kholifah, pedagang di Dukuh Kupang.
Ia berharap kebutuhan pokok bisa kembali stabil agar keuntungan tidak turun seperti saat ini. Sebab, sejak naik harganya, pembeli mengurangi pembelian sejumlah komoditas.
"Biasanya beli lebih-lebih sekarang orang belinya cuma setengah kilo, setengah ons. Mereka milih beli sedikit saja," terangnya.
Sementara itu, harga harga beras, jagung, dan kedelai hingga telur di pasaran Kota Pahlawan masih stabil. (rmt/rek)
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: radarsurabaya.jawapos.com
Artikel Terkait
Kredit Perumahan Mandek, Menteri Keuangan Khawatirkan Daya Beli Masyarakat
Bursa Asia Anjlok: Penyebab, Dampak ke Indonesia, dan Prediksi ke Depan
Analisis IHSG Hari Ini: Proyeksi 8.150-8.350 Dipicu Data Ekonomi Q3 2025 & Rebalancing MSCI
Semangat Cokroaminoto & Program Koperasi Desa Merah Putih: Strategi Menkop Ferry Bangun Ekonomi Umat