SWARGANTARA - Viral di media sosial sebuah video yang menampilkan pedangdut Saipul Jamil ditangkap di jalanan di Jelambar, Jakarta Barat. Terkait hal ini, polisi pun memberikan penjelasan.
Dari video yang beredar, tampak Saipul Jamil dikerubuti sejumlah anggota kepolisian dan TNI yang tengah mengamankannya. Penangkapan pedangdut ini pun menarik perhatian warga.
Kapolsek Tambora, Kompol Donny Agung Harvida memberikan menjelasan terkait video viral Saipul Jamil ditangkap terkait narkoba ini. Menurut dia, pihaknya masih melakukan pemeriksaan terhadap Saipul.
"Kita masih melakukan pemeriksaan, pendalaman, kebetulan kita tadi pengamanan seseorang, ternyata di dalamnya ada Saipul Jamil. Kita masih dalami," ungkap Donny saat pada Jumat, 5 Januari 2024.
Artikel Terkait
Bukan Cuma Nikita Mirzani, JPU Juga Ajukan Banding atas Vonis 4 Tahun Kasus Reza Gladys
Still Single VISION+: Review Sinopsis, Pemain, dan Cara Nonton
Raisa Absen Sidang Cerai Perdana, PA Jaksel Ingatkan Risiko Gugatan Dibatalkan
Hasil Pemeriksaan Medis Mengejutkan Biru di Terbelenggu Rindu Episode 412