Turunkan Pajak! Kunci Lepas Jebakan Middle Income dan Pacu Ekonomi 8% Menurut Ferry Latuhihin

- Rabu, 29 Oktober 2025 | 01:10 WIB
Turunkan Pajak! Kunci Lepas Jebakan Middle Income dan Pacu Ekonomi 8% Menurut Ferry Latuhihin

"Harusnya ekonomi kita digerakkan oleh swasta, bukan government yang gagal menjadi agen perubahan. Yang menciptakan lapangan pekerjaan adalah bisnis," tegas Ferry.

Meski pengurangan pajak akan menurunkan penerimaan negara, langkah ini diperlukan mengingat belanja pemerintah selama ini dinilai kurang tepat sasaran dan cenderung boros. "Semakin besar negara mendapatkan uang, semakin tinggi moral hazard-nya termasuk korupsi," kata Ferry menambahkan.

Ferry menjelaskan, penurunan belanja pemerintah dapat dikompensasi dengan peningkatan konsumsi masyarakat akibat harga barang yang lebih murah. Selain itu, penurunan pajak korporasi akan membantu perusahaan mempertahankan karyawan dan memiliki dana untuk ekspansi bisnis.

Halaman:

Komentar