Dari rumah kontrakannya, Fahmi Bo dipindahkan ke Maya Pada Hospital menggunakan ambulance. Aktor Lupus ini ditempatkan di kamar VIP dan mendapat pemeriksaan terbaik dari tim dokter.
Berdasarkan unggahan terbaru Raffi Ahmad di Instagram, dokter menyatakan kondisi Fahmi Bo cukup terkontrol. Jantungnya dalam kondisi baik dan gula darahnya terkontrol.
Dukungan Warganet untuk Aksi Raffi Ahmad
Raffi Ahmad mengunggah kata-kata penyemangat di Instagram: "Berjuang untuk sehat, pelan tapi pasti. Mohon doa dari semuanya, semoga Allah beri kesembuhan dan kekuatan. Bang @bofahmiofficial semangatttttt."
Warganet memuji aksi Raffi Ahmad membantu Fahmi Bo. "Kasih ruangan VIP lagi. Baik banget Raffi kalau menolong orang yang membutuhkan," kata akun @revlita".
Akun @mia menambahkan, "MasyaAllah tabarakallah. Ditempatkan di rumah sakit dengan pelayanan dan ruang terbaik. Tidak tanggung-tanggung membantu orang. Pantas rezekinya terus mengalir."
Kisah Raffi Ahmad menanggung semua biaya perawatan Fahmi Bo hingga sembuh ini menjadi inspirasi banyak orang tentang pentingnya saling membantu sesama.
Artikel Terkait
Onadio Leonardo Ditangkap karena Narkoba, Coki Pardede Beri Dukungan Penuh
Onadio Leonardo Ditangkap karena Narkoba! Kronologi, Barang Bukti, dan Reaksi Husein Jafar
Ruben Onsu Umrah Lagi, Bertemu Ayah Ojak di Mekkah dalam Momen Haru
Poppy Sovia Dilecehkan Verbal di Minimarket, Ancam Balas Fisik Pelaku