Gagal di Klub, Pratama Arham tetap Dipanggil ke Timnas, Apa Alasannya?

- Jumat, 22 Desember 2023 | 00:20 WIB
Gagal di Klub, Pratama Arham tetap Dipanggil ke Timnas, Apa Alasannya?

"Arhan adalah pemain bagus, kalau dia dapat menit bermain di klubnya, maka performa bisa lebih baik lagi daripada sekarang," jelas pelatih yang biasa dipanggil STY itu.

Baca Juga: 7 Golongan Orang yang Akan Dinaungi Allah

"Tapi ya karena itulah (jarang bermain), performanya Arhan semakin turun. Tapi jika timnas tidak milih dia, performa dia akan benar-benar mati," katanya menambahkan.

Seperti diketahui bahwa Shin Tae-yong mempromosikan mantan pemain Timnas U-19 tersebut ke klub asing hingga dapat bermain untuk Tokyo Verdy, namun ada beberapa pemain U-19 yang dipromosikan Shin yang kemudian gagal menunjukan performanya dan harus kembali ke klub lokal.

Khusus Arhan, STY melihat sang pemain memiliki kemampuan yang jarang dimiliki oleh pesepakbola Indonesia lainnya. “Saya sengaja pilih dia untuk masa depan sepakbola Indonesia juga. Apalagi kelebihan Arhan long ball throw in, ini senjata yang sangat menakutkan untuk lawan," ujar STY.

Penulis: Kontributor Jateng/ Rizky Aditya Husandani***

Artikel ini telah lebih dulu tayang di: ngaderes.com

Halaman:

Komentar