"Sepanjang kemitraan kami, kami telah menyaksikan bersama seluruh dunia, bagaimana Tiger tidak hanya mendefinisikan ulang olahraga golf, namun juga mendobrak hambatan untuk semua olahraga," kata Nike dalam sebuah pernyataan.
"Kami menyaksikan dia mencetak rekor, menantang pemikiran konvensional, dan menginspirasi banyak generasi di seluruh dunia. Kami bersyukur telah menjadi bagian dari hal ini. Kami mendoakan yang terbaik untuknya di masa depan," imbuh Nike.
Woods memuji 'semangat dan visi' mantan kepala Nike, Phil Knight, "Dan saya ingin mengucapkan terima kasih secara pribadi kepadanya, bersama dengan karyawan Nike dan atlet luar biasa yang pernah bekerja sama dengan saya selama ini."
"Orang-orang akan bertanya apakah ada babak lagi. Ya pasti ada babak lagi. Sampai jumpa di LA!," pungkas Woods.
Meskipun Woods memiliki merek pakaian dan alas kaki sendiri dengan Nike, dia mulai mengenakan sepatu FootJoy di Masters 2022 karena dia mengatakan dia membutuhkan stabilitas yang lebih kokoh setelah menderita cedera kaki yang serius dalam kecelakaan mobil pada Februari 2021.
Pada saat itu, Nike mengatakan akan bekerja sama dengan Woods untuk memenuhi kebutuhan kondisinya terkini saat ia kembali bermain.
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: jawapos.com
Artikel Terkait
Erick Thohir Resmi Kuasai 100% Saham Oxford United: Dampak bagi Manajemen dan Masa Depan Pemain Indonesia
Keributan Dillon Danis vs Tim Khabib Pecah di UFC 322: Abubakar Terlibat Ricuh
Persib Bandung Vs Selangor FC: Modal 5 Kemenangan Beruntun untuk ACL Two 2025
Kisah Cinta Ricky Subagja & Cica Andjani: Rahasia Harmonis Meski Selisih Usia 26 Tahun