"Seluruh bantuan dibawa dalam 3 truk mobil dan disalurkan oleh seluruh rombongan tim DPD II Golkar Flotim," ungkap Nani Betan.
Nani Betan menyebut, masyarakat dan pemerintah antusias menerima sentuhan kasih dari Partai Golkar, karena partai berlambang beringin itu selalu jadi yang terdepan, dan senantiasa memberi hati dalam aksi sosial kemanusiaan di Kabupaten Flores Timur.
"Masyarakat melihat kita selalu cepat merespons kebutuhan masyarakat di kala bencana. Memang itulah doktrin kekaryan Golkar selalu tetap hadir dalam setiap waktu dan keadaan di tengah masyarakat," terangnya.
Selain mendapat sambutan hangat dari masyarakat, aksi sosial Partai Golkar juga mendapat apresiasi dari pemerintah, karena Partai Golkar selalu senantiasa bersama pemerintah memgatasi masalah-masalah sosial di tengah masyarakat.
"Seluruh bantuan selalu diterima oleh pemerintah oleh Pak Camat dan seluruh tim di posko. Banyak kebutuhan masyarakat dan pengsungsi akan terus dbertambah dan lebih kompleks jika semakin lama berada dalam masa pengungsian," ucapnya.
Nani Betan berharap agar para pengungsi tetap sabar dan selalu semangat dalam situasi ini.
Ia juga berharap, agar bencana ini cepat berlalu, sehingga pada waktunya masyarakat bisa kembali pulih dalam situasi ini.
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: suluhdesa.com
Artikel Terkait
Dukungan Pemerintah Rp 57 Juta/Tahun untuk Keluarga 10 Pahlawan Nasional 2025, Termasuk Gus Dur & Soeharto
Prabowo Beri Julukan Don Si Kancil ke Dasco & Pesan Legacy untuk Kader Gerindra
Roy Suryo Diperkirakan Lanjut ke Pengadilan Terkait Kasus Ijazah Palsu Jokowi
Jusuf Kalla Buka Suara Soeharto Jadi Pahlawan Nasional: Kita Harus Terima Kenyataan